35 Tahun ke Atas, Wanita Mulai Lupakan Seks?

 





Lebih dari seperempat wanita berusia 35 tahun ke atas ternyata tidak pernah lagi melakukan hubungan intim dengan pasangannya, demikian hasil survei terbaru di Inggris. Survei itu juga menyatakan, hampir 28 persen dari para wanita menganggap aktivitas seksual bagian dari masa lalu mereka.

Seperti dilaporkan surat kabar The Mirror, survei yang melibatkan 745 wanita berusia 35 hingga 64 itu menemukan, wanita yang tidak memiliki anak lebih sering mengalami orgasme ketimbang yang memiliki anak. Sebanyak 41 persen dari yang tak punya anak menyatakan, orgasme bukanlah hal yang sulit mereka alami.

Angka ini sungguh kontras dengan wanita yang memiliki anak. Hanya 12 persen dari para wanita beranak satu yang mengaku mengalami kepuasan seksual, sedangkan wanita dengan dua anak mencatat angka lebih baik atau sekitar 14 persen.

Terjebak dalam rutinitas di kantor menjadi bagian yang patut disalahkan atas persoalan seks para wanita ini. Mereka yang bekerja paruh waktu tercatat lebih sering mengalami orgasme (67 persen) ketimbang wanita yang bekerja penuh (57 persen).

Para periset juga menggarisbawahi problem menopause dan menemukan bahwa 42 persen wanita dalam jajak pendapat ini berhasil mengatasi persoalan depresi.

Survei tentang aktivitas seksual ini dilakukan oleh Sky Real Lives menandai peluncuran serial terbarunya, The Secret Guide To Women�s Health. Kolumnis koran Mirror, Coleen Nolan, menyatakan, saat ini begitu banyak perempuan yang menderita akibat gangguan kesehatan, tetapi mereka tak mau mencari pertolongan.

"Mereka mengira itu sebagai hal yang memalukan. Tayangan ini akan menyediakan sebuah sarana untuk mendiskusikan masalah yang tabu untuk dibahas bersama teman," ujarnya.




Sumber
35 Tahun ke Atas, Wanita Mulai Lupakan Seks? 4.5 5 Unknown Lebih dari seperempat wanita berusia 35 tahun ke atas ternyata tidak pernah lagi melakukan hubungan intim dengan pasangannya, demikian hasil...


Related Post:

  • Penjelasan Jodoh Berdasarkan Urutan LahirBanyak orang sering mengatakan bahwa anak sulung punya karakter memimpin, tapi juga egois, sedangkan anak bungsu manja, dan sebagainya. Karakter yang dipengaruhi oleh urutan lahir ini diyakini sudah terbentuk sejak anak berusia enam tahun.Ternyata, u… Read More
  • 7 Tips Pertahankan Hubungan yang BermasalahPastinya sebuah hubungan tidak selalu berjalan mulus. Permasalahan komunikasi, keuangan, kelurga dan kurangnya perhatian bisa jadi pemicu terjadinya pertengkaran hebat dengan pasangan. Terkadang karena seringnya masalah datang, Anda pun berpikir mung… Read More
  • 6 Hal Yang Merusak Kepercayaan Diri PriaPria sering dianggap sebagai makhluk yang superior jika dibandingkan dengan wanita. Tapi bukan berarti mereka tidak sensitif dan emosional, terutama jika sudah menyangkut kepercayaan diri.Ego pria bisa sangat rentan dah mudah tersakiti, bahkan … Read More
  • 3 Tanda Dia Akan Menjadi Jodohmu Belum yakin dengan pasangan Anda saat ini, meski tali kasih yang dibina sudah cukup lama? Tandai lewat sinyal ini untuk memberikan keyakinan di hati bahwa dialah jodoh terbaik dari Tuhan untuk Anda.Menemukan Mr Right memang tidaklah mudah. Kelokan b… Read More
  • Perempuan Cenderung Lebih EgoisSurvei menunjukkan perempuan lebih egois dibandingkan laki-laki. Perempuan juga cenderung bicara buruk mengenai temannya kepada orang lain. Riset mengenai perilaku dan sikap egois ini melibatkan 2.000 perempuan dan laki-laki.Riset digelar oleh organi… Read More