Keseringan Basuh Miss V dengan Air Picu Infeksi

 

Keseringan Basuh Miss V dengan Air Picu Infeksi

Banyak wanita membasuh vagina dengan air setelah buang air atau mandi. Padahal penelitian menyebutkan, membasuh vagina dengan air terlalu sering dapat meningkatkan infeksi vagina.

Jika wanita beranggapan membersihkan daerah kemaluannya dengan air dapat menghilangkan bakteri dan baik untuk kesehatan vagina, mungkin saat ini perlu dipikir ulang.

Pasalnya penelitian di Kenya selama sepuluh tahun menemukan bahwa mencuci atau membasuh bagian dalam vagina sebanyak tiga kali sehari, lebih mungkin untuk terinfeksi penyakit menular seksual dan HIV dibandingkan yang tidak.

Selain itu, wanita yang menggunakan sabun atau larutan pembersih vagina juga berisiko empat kali lebih besar terserang infeksi.

Tim dari University of Washington berpendapat membasuh bagian internal vagina menggunakan air terlalu sering, ditambah dengan penggunaan sabun dapat menyebabkan inflamasi sehingga infeksi lebih mungkin terjadi.

Sayangnya, hampir sepertiga wanita lazim melakukan hal tersebut setelah buang air kecil atau mandi dengan alasan kebersihan.

Membasuh vagina dengan air dan pemakaian sabun dapat mengganggu kadar PH normal dalam vagina. Bakteri baik dalam vagina juga lebih mudah hilang karena terlalu sering dibasuh.

Penulis studi Dr. Scott Mclellang mengatakan hubungan sebab akibat antara akuisisi membasuh vagina dengan risiko infeksi dan tertular HIV adalah sesuatu yang masuk akal. Dan menurutnya ini adalah studi pertama yang menunjukkan hubungan signifikan antara membasuh vagina dengan penularan HIV. (*)





Sumber
Keseringan Basuh Miss V dengan Air Picu Infeksi 4.5 5 Unknown Banyak wanita membasuh vagina dengan air setelah buang air atau mandi. Padahal penelitian menyebutkan, membasuh vagina dengan air terlalu se...


Related Post:

  • Tips Merawat Alat KelaminPerawatan alat kelamin adakalanya perlu perawatan yang lain, dibandingkan yang lainnya. Selain lokasinya yang tidak terlihat secara langsung sehingga pengamatannya lebih susah. Tetapi perawatannya tetap harus dilakukan dan berikut ini mengenai tips m… Read More
  • Kopi Pencegah Kanker Payudara?Perempuan yang meminum banyak kopi dapat mengurangi risiko terserang salah satu jenis kanker payudara. Hal itu didasarkan pada sebuah studi baru, The Karolinska Institute.Studi ini menyebutkan hampir 6.000 wanita disarankan meminum lebih dari lima ca… Read More
  • Tips Merokok Tapi Tetap SehatMemang tidak mudah menghilangkan atau menghentikan kebiasaan merokok. Namun, yang lebih susah adalah bagaimana tetap sehat dalam kondisi terpaksa harus merokok.Berikut tips agar Anda tetap sehat walaupun Merokok:Biasakan berolahraga atau memulai prog… Read More
  • 5 Minuman Yang Dapat Membasmi Racun Dalam Tubuh AndaMengonsumsi sayuran segar dan jus buah adalah cara alami detoksifikasi tubuh Anda. Membiasakan minum air putih setiap pagi juga bermanfaat positif membuang racun tubuh.Berikut adalah lima tonik kesehatan yang bermanfaatkan mendetoksifikasi tubuh, sep… Read More
  • 5 Tips Sederhana Agar Mr P Tetap OkeIngin mempunyai Mr P yang selalu kuat? Cobalah menerapkan pola gaya hidup sehat, yang dipercaya bisa membantu kekuatan Mr P tetap oke.Walaupun saran-saran ini tidak menjamin perubahan bagi setiap orang, setidaknya dapat membantu memperbaiki banyak ke… Read More